MUARA BUNGO - Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bungo selaku Koordinator Wilayah Unit Akuntansi Pembantu Pengguna Anggaran/Barang Wilayah (UAPPA/B-W) Dana Tugas Pembantuan dan Urusan Bersama pada Satuan Kerja Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bungo Tahun Anggaran 2015, melakukan proses penyusunan dan penggabungan (Kompilasi) laporan keuangan yang berasal dari UAP
PA/B-W Dana Tugas Pembantuan dan Urusan Bersama pada Satuan Kerja Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bungo.
Dalam rangka rekonsiliasi data dan percepatan penyamapan laporan maka pada hari Kamis tanggal 8 Oktober 2015 bertempat di ruang pola BPKAD kabupaten Bungo yang lalu telah dilakukan rapat dan diskusi serta urun rembug tentang Strategi Percepatan Anggaran Dana Tugas pembantuan dan Urusan Bersama dengan beberapa SKPD. (*)
0 komentar:
Posting Komentar